Bahan Nuget
- 1/2 kilogram daging ayam tanpa tulang dan tanpa kulit
- 1/4 cangkir havermut (oats)
- 1/4 sdt daun seledri kering
- 1/2 sdt bubuk bawang putih
- 1/4 sdt bubuk bawang bombay
- 1/2 sdt garam
- 3/4 tepung panir
- 1 sdm keju parmesan parut
- Panaskan oven terlebih dahulu.
- Lalu, campurkan semua bahan kecuali tepung panir dan keju parmesan parut.
- Setelah itu, campurkan semua bahan tersebut dalam food processor hingga rata.
- Di mangkuk terpisah, masukkan tepung panir dan keju parmesan parut.
- Lalu, bentuk adonan daging ayam tadi menjadi nuget, lalu selimuti dengan tepung panir dan keju parmesan.
- Taruh di loyang pemanggang. Alasi dulu dengan kertas aluminium foil dan olesi sedikit minyak.
- Panggang di oven selama 15 menit. Setelah itu Nuget ayam siap untuk disantap.
0 Response to "Resep Cara Membuat Nuget Ayam Rumahan"
Posting Komentar